Produk BJLS Senilai Rp23,76 M Diamankan Kemendag
Menteri Perdagangan, Budi Santoso memimpin ekspose hasil pengawasan produk Baja Lembaran Lapis Seng (BJLS) yang tidak memenuhi ketentuan di gudang prodesen BjLS Cikarang, Kabupaten Bekasi Jawa Barat, Rabu (18/12/2024). Produk yang diamankan diduga tidak memenuhi persyaratan mutu SNI 07-2053-2006 baja lembaran lapis seng.